![]() |
Laga U-21 Ricuh, Duo Manchester Siap Kooperatif Dengan Polisi |
Seperti diketahui, satu orang dewasa dan satu remaja ditahan terkait keributan di tribun penonton selagi satu remaja lainnya diamankan setelah menginvasi lapangan saat United mencatatkan kemenangan 4-0 atas rivalnya tersebut.
Baku pukul dilaporkan terjadi di tribun setelah Ashley Fletcher mencetak gol ketiga untuk timnya dengan sepuluh menit tersisa. Keributan itu terjadi di area yang memisahkan suporter United dan City tepat di pojok Sir Alex Ferguson stand.
Melalui keterangannya di laman resmi klub, City menyatakan: “Kami menyadari adanya keributan di tribun di Old Trafford malam tadi yang melibatkan dua suporter dari kedua kubu.
“Ofisial klub bekerja sama dengan kepolisian Greater Manchester dan Manchester United FC terkait situasi ini dan akan membantu penyelidikan yang mereka lakukan.”
Sementara itu, United menyatakan: “Ada insiden kecil malam tadi di laga U-21 yang dilakukan sejumlah kecil fans, tepat setelah United mencetak gol ketiga.
“Steward langsung menyelesaikan masalah itu dengan cepat. Mereka yang diidentifikasi [sebagai pelaku keributan] akan ditangani seperti biasa.
“Pihak klub dengan Manchester City sejatinya sudah melakukan upaya untuk memisah dua suporter. Polisi lantas melaporkan ada gangguan kecil di luar setelah pertandingan selesai.”
Di matchday ke-21 dari 22 tersebut, United mendapatkan kemenangan berkat gol yang dicetak James Wilson, Adnan Januzaj, Fletcher dan Matty Willock.
Kemenangan itu menempatkan United di puncak klasemen dengan raihan 40 poin sebagaimana tiga angka itu membuat mereka di ambang juara.
Sumber : goal.com
Tidak ada komentar: